Komunikasi adalah
suatu proses penyampaian Informasi (pesan, ide,
gagasan) dari satu pihak kepada pihak lain agar terjadi saling mempengaruhi di
antara keduanya.
Secara ringkas, proses berlangsungnya komunikasi bisa digambarkan seperti berikut.
Secara ringkas, proses berlangsungnya komunikasi bisa digambarkan seperti berikut.
- Komunikator (sender) yang mempunyai maksud
berkomunikasi dengan orang lain mengirimkan suatu pesan kepada orang yang
dimaksud. Pesan yang disampaikan itu bisa berupa informasi dalam bentuk bahasa ataupun
lewat simbol-simbol yang bisa dimengerti kedua pihak.
- Pesan
(message) itu disampaikan atau dibawa melalui suatu media atau
saluran baik secara langsung maupun tidak langsung. Contohnya berbicara
langsung melalui telepon, surat, e-mail,
atau media lainnya.
media (channel) alat yang menjadi penyampai
pesan dari komunikator ke komunikan
- Komunikan (receiver) menerima pesan yang
disampaikan dan menerjemahkan isi pesan yang diterimanya ke dalam bahasa
yang dimengerti oleh komunikan itu sendiri.
- Komunikan
(receiver) memberikan umpan balik (feedback) atau tanggapan atas
pesan yang dikirimkan kepadanya, apakah dia mengerti atau memahami pesan
yang dimaksud oleh si pengirim.
Contoh mekanisme komunikasi berbasis teks
melalui telepon genggam adalah menggunakan SMS (short message services) atau
dalam bahasa indonesia sering diterjemahkan dengan layanan pesan singkat.
Diberi nama singkat karena isi pesan dibatasi hanya 160 karakter alphanumerik.
Oleh karena sifat dari sms yang berisikan teks yang kompatibel (bisa dipahami)
oleh komputer maka sms ini dapat dijadikan input ke sebuah sistem informasi.
Selain SMS yang berisi text juga terdapat layanan yang dikenal dengan MMS
(multimedia message services) dalam bahasa ini disebut layan pesan multimedia.
Berbeda dengan SMS yang berisi text maka MMS dapat berisi gambar, suara atau
animasi. Layanan ini juga dapat dimanfaatkan sebagai media input/output ke
sebuah sistem informasi. Misalnya report berupa grafik penjualan dapat di
kirimkan kepada penggunanya menggunakan media MMS.
No comments:
Post a Comment